BITUNG - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Bitung Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara, Syukron Hamdani, mengikuti kegiatan pencanangan Zona Integritas Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bitung, Senin (25/03/2024)
Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor BNN Kota Bitung dihadiri Walikota Kota Bitung, Maurits Mantiri, bersama unsur Forkopimda Kota Bitung. Merupakan salah satu langkah dalam mendukung pembangunan Zona Integritas (ZI) Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Willayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
Baca juga:
Walikota Hadiri HUT Ke- 57 SMAN 1 Bitung
|
" Mari bersama kita wujudkan Sistem Kepemerintahan yang bebas dari tindak pidana Korupsi serta pelayanan yang bersih dalam melayani masyarakat., " ungkap Maurits
Sementara, Kalapas Syukron Hamdani berharap BNN Kota Bitung dapat memenuhi seluruh persyaratan dan data dukung dalam pembangunan Zona Integritas.
" Insya Allah BNN Kota Bitung dapat meraih predikat WBK dan WBBM. Sukses terus BNN Kota Bitung, " imbuhnya
(Abd)